Pages

Minggu, 03 Juli 2011

Jagostu

Nama Jagostu mungkin belakangan ini sering terdengar. Yup, lewat proyek ini Eross ‘So7′ melepaskan nafsu liarnya bermusik dengan cara berbeda. Lebih liar, lebih nakal.



Menggaet Brian, drummer Sheila on 7, Alam bassis band Mondayz dan Helmi vokalis band Zen jebolan Dreamband, Eross berpetualang. Boleh dibilang Jagostu memang nafas baru Eross bak Andra dengan The Backbone-nya.
Sebagai perkenalan, ‘Ampun DJ’ jadi hits andalan. Lagu beat up dengan kegaduhan pesta juga musik DJ meraung di tengah liriknya yang lugas. Lagu ini memang jadi asal muasal Eross dan Brian mendirikan Jagostu.
Ingin lagu liar lainnya, coba dengarkan ‘Segala Doamu’, ‘Imajinasi Nafsu’ dan ‘Pak Polisi’. Khusus untuk lagu ‘Rockstar Tertunda’, nuansa musik country kentara sekali terutama di bagian melodinya.
Sementara ‘Imajinasi Nafsu’ dan ‘Alasan Perang’ dibalut iringan musik rock n roll. Kolaborasi dengan Totok Thewel dan Baron dalam lagu ‘Gostu!’ jadi perpaduan yang unik. Tapi coba dengarkan juga ‘Telephone’, Jagostu membawa Anda ke era musik ala Koes Plus, tapi yang ini lebih fresh.
Jangan tanya soal liriknya, Eross memang lebih nakal. Lirik-lirik seperti ini jelas tak akan kita temui dalam lagu Sheila on 7. Coba simak sebait lirik dari lagu ‘Imajinasi Nafsu’:
Beritahu bila ku salah tapi wanita berkelas
sering jadikan jejaka sebagai hidangan pembuka
aku rela… aku rela jadi hidangan pembuka
di setiap dinner candle lightnya
Tak segalanya dalam album ini segar, tentu saja masih bisa terdengar beberapa bagian yang mirip Sheila on 7. Sebut saja lagu ‘Mau Tak Mau’. Jangan heran juga jika Anda pasti akan berusaha menyamakan karakter vokal Helmi dengan Duta.
Untuk sebuah proyek idealis, album ini berhasil menunjukan karakteristik dan sisi lain dari seorang Eross. Hati-hati terjebak di dalamnya.
Daftar track ‘Jagostu!’:
1. Gostu!
2. Ampun DJ
3. Mau Tak Mau
4. Segala Doamu
5. Imajinasi Nafsu
6. Kesempatan ke-2
7. Rockstar Tertunda
8. Alasan Perang
9. Pak Polisi
10. Lewat Alam
11. Telephone
12. Anak Band (yla/yla)

Rabu, 29 Juni 2011

Universitas Teknologi Yogyakarta UTY

Universitas Teknologi Yogyakarta UTY

PDF Cetak E-mail

utyUniversitas Teknologi Yogyakarta UTY merupakan gabungan dari tiga kekuatan Perguruan Tinggi ternama di Yogyakarta, STIE Yogyakarta, ABA Yogyakarta,dan STMIK Dharma Bangsa, yang telah lama berkiprah di dalam dunia pendidikan dan telah terbukti berhasil mencetak sumber-sumber daya manusia yang handal, berkualitas dan mampu menjawab tantangan jaman yang selalu berkembang.

UTY berdiri pada tanggal 23 Oktober 2002 di kota Yogyakarta. UTY didirikan oleh para pengurus Yayasan Dharma Bhakti IPTEK yang telah terbukti memiliki komitmen tinggi memajukan kehidupan anak bangsa melalui lembaga pendidikan yang di kelola sebelumnya. Tujuan pendirian UTY telah digariskan dalam visi dan misi UTY yakni menjadi universitas unggul di kawasan Asia Tenggara pada abad 21 melalui berbagai rencana yang unggul.

UTY bernaung di bawah Yayasan Dharma Bhakti IPTEK. UTY merupakan gabungan dari tiga perguruan tinggi swasta di Yogyakarta yakni : STIE Yogyakarta, ABA Yogyakarta, dan STMIK Dharma Bangsa. Penggabungan ini dilakukan karena beberapa alasan, yang salah satunya adalah untuk antisipasi ke depan dalam menghadapi persaingan global. Diharapkan melalui penggabungan ini akan muncul suatu sinergi yang kuat yang berasal dari masing-masing PTS untuk mencapai cita-cita yang dinginkan bersama.

Kontak Alamat Universitas Teknologi Yogyakarta UTY
Kampus I : Kelompok Fakultas Teknik
Jl. Ringroad Utara. Jombor, Sleman, Yogyakarta
Telepon : (0274) 623310
Fax. : (0274) 623306
E-mail : fst@uty.ac.id Alamat e-mail ini diproteksi dari spambot, silahkan aktifkan Javascript untuk melihatnya (Fakultas Sains dan Teknologi) dan fpsi@uty.ac.id Alamat e-mail ini diproteksi dari spambot, silahkan aktifkan Javascript untuk melihatnya (Fakultas Psikologi)

Kampus II : Fakultas Ekonomi
Jl. Gelagah Sari No. 63 Yogyakarta
Telepon : (0274)373955
Fax. : (0274) 381212
E-mail : fe@uty.ac.id Alamat e-mail ini diproteksi dari spambot, silahkan aktifkan Javascript untuk melihatnya

Kampus III : Fakultas Sastra & Budaya
Jl. Prof. Dr. Soepomo, SH. No. 21 Yogyakarta
Telepon : (0274) 379204
Fax. : (0274) 415801
E-mail : fsb@uty.ac.id

Kamis, 23 Juni 2011

FC JUVENTUS

Berdiri: 1897
Alamat: C.so Galileo Ferraris, 32 - 10128 Italy
Telepon: +39 011-65631
Faksimile: + 39 011-5119214
Surat Elektronik: ufficiostampa@juventus.com
Laman Resmi: http://www.juventus.com
Ketua: Andrea Agnelli
Direktur: Jean-Claude Blanc
Stadion: Stadio Olimpico di Torino
 
 
 
Sejarah Singkat
Pertama didirikan oleh murid-murid sekolah Massimo D'Azeglio Lyceum di Turin pada 1897, Juventus memiliki nama awal Sport Club Juventus. Baru dua tahun kemudian berganti nama menjadi Foot-Ball Club Juventus.

Namun di tahun 1906, Juventus sudah mengalami perpecahan. Beberapa staff memutuskan meninggalkan Juventus yang kemudian diikuti oleh presiden Alfredo Dick yang kemudian mendirikan klub baru berjuluk FBC Torino.

Merujuk pada sejarah, Juventus adalah klub Italia tersukses. Total 40 tropi dikoleksi dan Juventus adalah salah satu klub terbaik di dunia, dengan mengumpulkan 11 tropi internasional, yaitu rekor sembilan titel kompetisi UEFA dan dua gelar dunia, yang menjadikan mereka sebagai tim ketiga yang paling sering menang di Eropa dan keenam di dunia untuk kompetisi internasional antarklub.

Juventus juga memegang rekor terbanyak di Serie A Italia sebagai tim peraih juara terbanyak dengan 27 gelar dan memegang rekor juara secara berturut-turut, yaitu dari musim 1930/31 hingga 1934/35. Juventus juga memenangi Coppa Italia sebanyak sembilan kali dan sampai saat ini masih memegang rekor kemenangan secara keseluruhan.
Catatan Prestasi
27 kali juara Serie A (1905, 1925/26, 1930/31, 1931/32, 1932/33, 1933/34, 1934/35, 1949/50, 1951/52, 1957/58, 1959/60, 1960/61, 1966/67, 1971/72, 1972/73, 1974/75, 1976/77, 1977/78, 1980/81, 1981/82, 1983/84, 1985/86, 1994/95, 1996/97, 1997/98, 2001/02, 2002/03)

1 kali juara Serie B (2006/07)

9 kali juara Coppa Italia (1937/38, 1941/42, 1958/59, 1959/60, 1964/65, 1978/79, 1982/83, 1989/90, 1994/95)

4 kali juara SuperCoppa Italia: (1995, 1997, 2002, 2003)

2 kali juara Piala/Liga Champions (1984/85, 1995/96)

1 kali juara Piala Winner (1983/84)

1 kali juara Piala Intertoto (1999/00)

3 kali juara Piala UEFA (1976/77, 1989/90, 1992/93)

2 kali juara Piala Super Eropa (1984, 1996)

2 kali juara Piala Interkontinental (1985, 1996)

Senin, 13 Juni 2011

Asam Urat

Yang dimaksud dengan asam urat adalah sisa metabolisme zat purin yang berasal dari makanan yang kita konsumsi. Ini juga merupakan hasil samping dari pemecahan sel dalam darah.
Purin sendiri adalah zat yang terdapat dalam setiap bahan makanan yang berasal dari tubuh makhluk hidup. Dengan kata lain, dalam tubuh makhluk hidup terdapat zat purin ini, lalu karena kita memakan makhluk hidup tersebut, maka zat purin tersebut berpindah ke dalam tubuh kita. Berbagai sayuran dan buah-buahan juga terdapat purin. Purin juga dihasilkan dari hasil perusakan sel-sel tubuh yang terjadi secara normal atau karena penyakit tertentu.
Normalnya, asam urat ini akan dikeluarkan dalam tubuh melalui feses (kotoran) dan urin, tetapi karena ginjal tidak mampu mengeluarkan asam urat yang ada menyebabkan kadarnya meningkat dalam tubuh. Hal lain yang dapat meningkatkan kadar asam urat adalah kita terlalu banyak mengkonsumsi bahan makanan yang mengandung banyak purin. Asam urat yang berlebih selanjutnya akan terkumpul pada persendian sehingga menyebabkan rasa nyeri atau bengkak.
Penderita asam urat setelah menjalani pengobatan yang tepat dapat diobati sehingga kadar asam urat dalam tubuhnya kembali normal. Tapi karena dalam tubuhnya ada potensi penumpukan asam urat, maka disarankan agar mengontrol makanan yang dikonsumsi sehingga dapat menghindari makanan yang banyak mengandung purin.

Kesimpulan singkat tentang asam urat

Gejala Asam Urat

  • Kesemutan dan linu
  • Nyeri terutama malam hari atau pagi hari saat bangun tidur
  • Sendi yang terkena asam urat terlihat bengkak, kemerahan, panas dan nyeri luar biasa pada malam dan pagi.

Solusi Mengatasi Asam Urat

  • Melakukan pengobatan hingga kadar asam urat kembali normal. Kadar normalnya adalah 2.4 hingga 6 untuk wanita dan 3.0 hingga 7 untuk pria.
  • Kontrol makanan yang dikonsumsi.
  • Banyak minum air putih. Dengan banyak minum air putih, kita dapat membantu membuang purin yang ada dalam tubuh.

Makanan yang Dihindari (mengandung banyak purin)

  • Lauk pauk seperti jeroan, hati, ginjal, limpa, babat, usus, paru dan otak.
  • Makanan laut seperti udang, kerang, cumi, kepiting.
  • Makanan kaleng seperi kornet dan sarden.
  • Daging, telur, kaldu atau kuah daging yang kental.
  • Kacang-kacangan seperti kacang kedelai (termasuk hasil olahannya seperti tempe, tauco, oncom, susu kedelai), kacang tanah, kacang hijau, tauge, melinjo, emping.
  • Sayuran seperti daun bayam, kangkung, daun singkong, asparagus, kembang kol, buncis.
  • Buah-buahan seperti durian, alpukat, nanas, air kelapa.
  • Minuman dan makanan yang mengandung alkohol seperti bir, wiski, anggur, tape, tuak.

Rabu, 01 Juni 2011

FC OSASUNA

Berdiri: 1920
Alamat: Estadio del Sadar C/ Sadar s/n ES - 31006 Spain
Telepon: +34 948 152636 -
Faksimile: +34 948 151655
Surat Elektronik: osasuna@osasuna.es
Laman Resmi: http://www.osasuna.es
Ketua: Patxi Izco
Direktur: Juan José Lorenzo Molpeceres
Stadion: Reyno de Navarra - Pamplona
Sejarah Singkat
Berdiri pada 1920, Osasuna termasuk klub yang cepat menapaki jenjang kompetisi sepakbola di Spanyol. Status sebagai tim peserta Divisi Segunda diukir musim 1932/33. Tiga musim berikutnya, Osasuna sudah mampu berlaga di Primera Liga.

Prestasi terbaik Osasuna di liga adalah menempati peringkat keempat musim 2005/06. Posisi tersebut diraih pada hari terakhir kompetisi. Osasuna bersaing ketat dengan Sevilla dan akhirnya menempati posisi tersebut berkat keunggulan rekor pertemuan kedua tim. Sayangnya, kesempatan tim yang dilatih Javier Aguirre saat itu dalam menembus babak penyisihan grup Liga Champions 2006/07 gagal di kaki Hamburg SV. Terlempar ke Piala UEFA, Osasuna malah mampu melaju hingga babak empat besar. Tiket final gagal diraih karena Osasuna disingkirkan sesama wakil Spanyol, yakni Sevilla, yang akhirnya menjuarai turnamen.

Status Osasuna sebagai peserta top tier sempat terancam musim lalu karena mendekam di papan bawah klasemen. Jose Antonio Camacho didatangkan pada pertengahan musim. Meski tetap terseok-seok di zona merah, Osasuna mampu menyelamatkan diri dari degradasi berkat kemenangan 2-1 atas Real Madrid pada hari terakhir kompetisi.
Catatan Prestasi
4 kali juara Divisi Segunda (1934/35, 1952/53, 1955/56, 1960/61)

7 kali juara Divisi Tiga (1931/32, 1947/48, 1948/49, 1968/69, 1971/72, 1974/75, 1976/77)

Minggu, 29 Mei 2011

JOSEP GUARDIOLA

Barcelona bisa bernapas lega.  Sebab, kekhawatiran bakal hengkangnya entrenador Josep Guardiola pupus.  Itu setelah sang pelatih menegaskan kalau dia tetap menangani Barca-sebutan Barcelona musim depan.

Sebagai pelatih profesional, Guardiola siap memenuhi kontrak yang ditekennya pada 8 Februari lalu. "Masa depan saya bakal terjal apabila saya berada di klub lain dan dengan pemain berbeda sehingga akan timbul pikiran "Kemana pemain saya yang dulu "," ujar Guardiola kepada Daily Mail. "Sekarang, saya merasa masih menginginkan (bertahan bersama Barca) satu tahun lagi," tambah entrenador 40 tahun itu.
Selain karena terikat kontrak, keputusan Guardiola masih setia bersama Barca adalah kedekatan dengan pemainnya. "Orang bilang Pep (sapaan akrab Guardiola) bagus. Tapi, seorang pelatih bergantung kepada pemain. Saya senang melatih pemain saya sekalipun terkadang saya merasa bukan lagi sebagai bos mereka," jelasnya.
Berhubung masih semusim lagi di Barca, Guardiola berusaha untuk tidak merasa cepat puas setelah meraih trofi keduanya sebagai pelatih di Liga Champions. Guardiola adalah pelatih ke-17 dalam sejarah yang melakukannya dan bersanding dengan Miguel Munoz, Vicente del Bosque, sampai Sir Alex Ferguson yang dipecundanginya dua kali di final.
Hanya tiga tahun menangani Barca, Guardiola memenangi dua titel Liga Champions. Bandingkan dengan Ferguson yang butuh 22 tahun untuk meraih hasil serupa bersama Manchester United. "Saya merupakan orang yang selalu berusaha mencari tantangan sebagai motivasi," jelasnya. 
"Ini seperti ketika Anda membuat gadis berteluk lutut ketika Anda menang. Jika tidak (menang), situasinya bisa berubah hanya dalam semalam," sambungnya.
Keputusan Guardiola bertahan bersama Barca tak pelak membuat klub pengincarnya gigit jari. Sebut saja Chelsea. Guardiola disebut sebagai salah satu favorit pengganti Carlo Ancelotti yang dilengserkan sepekan lalu (23/5). Selain Chelsea, AS Roma merupakan klub yang menginginkan jasa Guardiola musim depan.
Tapi, Guardiola yang pernah semusim (2002-2003) bermain di Roma itu sudah menyodorkan nama pelatih yang cocok untuk eks klubnya. Siapa - Luis Enrique, mantan pemain seangkatannya semasa membela Barcelona maupun di timnas Spanyol yang kini menangani Barcelona B.
"Saya tidak tahu apakah Luis sudah dikontak Roma atau belum. Jika sudah, maka Roma telah membuat keputusan tepat karena Luis adalah orang yang bisa menyesuaikan diri dengan tantangan di Roma," ujar Guardiola kepada Tribalfootball. (dns/bas)
Data Diri
Nama Lengkap    : Josep Guardiola i Sala
Kebangsaan        : Spanyol
Lahir            : Santpedor, 18 Januari 1971
Karir Pemain        :
1983-1990     Barcelona (junior)
1990-1992     Barcelona B    
1990-2001     Barcelona    
2001-2002     Brescia
2002-2003     AS Roma    
2005         Brescia    
2003-2005     Al-Ahli    
2005-2006     Dorados
Karir Timnas        :
1991-1992     Spanyol U-21 (2 caps)
1992-2001     Spanyol (47 caps/5 gol)
1995-2005     Catalan  (7 caps)
Karir Pelatih        :
2007-2008     Barcelona B
2008-     Barcelona
Prestasi         :
- Liga Primera (9 kali)
- Copa del Rey 1997, 1998, 2009
- Piala Super Spanyol (6 kali)
- Liga Champions 1992, 2009, 2011
- Piala Winners 197
- Piala Super Eropa 1992, 1997, 2009
- Piala Dunia Antarklub 2009
- Emas Olimpiade 1992
- Bravo Award: 1992
- Tim terbaik Euro 1992, 2000
- Tercera Division 2008
- Pelatih terbaik dunia versi IFFHS 2009
- Pelatih terbaik dunia versi World Soccer 2009
- Pelatih terbaik Eropa versi UEFA 2009
- Pelatih terbaik Eropa versi Onze d"Or 2009
- Pelatih terbaik Spanyol versi LFP 2009
- Pelatih terbaik Spanyol versi Don Balon 2009, 2010
- Pelatih terbaik Spanyol versi Miguel Munoz Trophy 2009, 2010
- Catalan of The Year 2009

Minggu, 24 April 2011

Sejarah Futsal

Futsal diciptakan di Montevideo, Uruguay pada tahun 1930, oleh Juan Carlos Ceriani. Keunikan futsal mendapat perhatian di seluruh Amerika Selatan, terutamanya di Brasil. Ketrampilan yang dikembangkan dalampermainan ini dapat dilihat dalam gaya terkenal dunia yang diperlihatkan pemain-pemain Brasil di luar ruangan, pada lapangan berukuran biasa. Pele, bintang terkenal Brasil, contohnya, mengembangkan bakatnya di futsal. Sementara Brasil terus menjadi pusat futsal dunia, permainan ini sekarang dimainkan di bawah perlindungan Fédération Internationale de Football Association di seluruh dunia, dari Eropa hingga Amerika Tengah dan Amerika Utara serta Afrika, Asia, dan Oseania.
 Pertandingan internasional pertama diadakanpada tahun 1965, Paraguay menjuarai Piala Amerika Selatan pertama. Enam perebutan Piala Amerika Selatan berikutnya diselenggarakan hinggat ahun 1979, dan semua gelaran juara disapu habis Brasil. Brasil meneruskan dominasinya dengan meraih Piala Pan Amerika pertama tahun 1980 dan memenangkannya lagi pada perebutan berikutnya tahun pd 1984.

Kejuaraan Dunia Futsal pertama diadakan atas bantuan FIFUSA (sebelum anggota-anggotanya bergabung dengan FIFA pada tahun 1989) di Sao Paulo, Brasil, tahun 1982, berakhir dengan Brasil di posisi pertama. Brasil mengulangi kemenangannya di Kejuaraan Dunia kedua tahun 1985 di Spanyol, tetapi menderita kekalahan dari Paraguay dalam Kejuaraan Dunia ketiga tahun 1988 di Australia.

Pertandingan futsal internasional pertama diadakan di AS pada Desember 1985, di Universitas Negeri Sonoma di Rohnert Park, California. Futsal The Rule of The Game
 

Samudera

Samudra (juga dieja Samudera) atau Lautan (dari bahasa Sansekerta) adalah laut yang luas dan merupakan massa air asin yang sambung-menyambung meliputi permukaan bumi yang dibatasi oleh benua ataupun kepulauan yang besar.
Ada lima samudra di bumi yaitu:
Samudra meliputi 71% permukaan bumi, dengan area sekitar 361 juta kilometer persegi, isi samudra sekitar 1.370 juta km³, dengan kedalaman rata-rata 3.790 meter. (Perhitungan tersebut tidak termasuk laut yang tak berhubungan dengan samudra, seperti Laut Kaspia).
Bagian yang lebih kecil dari samudra adalah laut, selat, teluk.

 Pembagian batas samudra

[sunting] Samudra Selatan

Pada beberapa negara dan kebudayaan di dunia Samudra Selatan tidak di kenal sebagai suatu samudra tersendiri, melainkan terbagi atas Samudra Atlantik, Samudra Hindia dan Samudra Pasifik dengan batas selatannya pantai benua Antartika.
Sementara pembagian batas samudra oleh Organisasi Hidrografik Internasional, Samudra Selatan adalah mulai dari pantai benua Antartika sampai batas 60 derajat Lintang Selatan.

Sabtu, 23 April 2011

WCD at Lava Tour

tanggal 14 februari 2010 bar pengajian nggone ambar kusumawati, WCD liburan nang lava tour lengkap semua personel . Sing ra melu mung julian cahyohutomo karo muhamad weleyam. mbuh do lunga nang di.....

THE BEATLES

Profil Band Legendaris : The Beatles

The Beatles adalah salah satu grup musik rock paling awal sekaligus paling berpengaruh di era modern. Beranggotakan John Lennon, Paul McCartney, George Harrison, dan Ringo Starr, kebanyakan lagu mereka ditulis oleh Lennon dan McCartney. Popularitas mereka sedemikian tingginya di Britania Raya sehingga di tahun 1963 pers menelurkan istilah “Beatlemania”. Mereka juga kemudian meraih sukses di Amerika Serikat dan seluruh dunia.


Dibentuk di Liverpool tahun 1959 dengan formasi awal John Lennon (Vokal, Gitar), Paul Mc Cartney (Vokal, Gitar), George Harrison (Vokal, Gitar), Stuart Sutcliffe (Bass) dan Pete Best (Drum). Namun tak lama kemudian Stuart Sutcliffe mengundurkan diri (hijrah ke Jerman dan menikahi Astrid Kircherr dan meninggal disana tahun 1962 akibat pendarahan di otak). Lalu pada tahun 1962 Pete Best hengkang dari The Beatles, dan posisinya digantikan oleh Richard Starkey alias Ringo Starr
Manager The Beatles, Brian Eipstein, pertama kali mengenal Beatles lewat banyaknya request pembeli piringan hitam di toko musiknya. Pertama kali Brian mencoba menawarkan Beatles kepada Decca Record, label besar perusahaan rekaman kala itu. Audisi bisa didapat, hanya saja manajemen Decca berpendapat bahwa kelompok musik gitar sudah lewat masa tenarnya. Kendati keempat pemuda menjadi patah arang, Brian akhirnya bisa mendapatkan audisi bagi mereka di satu label rekaman, Parlophone, yang sejatinya adalah perusahaan rekaman untuk siaran radio. George Martin, manajer Parlophone, setuju, dan dimulailah perekaman untuk album pertama The Beatles yang bertajuk “Please Please Me”. Lagu Please Please Me dan Love Me Do merupakan andalan untuk album tersebut.

kord hey jude, by the beatles:
 F                C
Hey Jude dont make it bad
    F  C7  C7sus4    C7       F
take a sad song and make it better
 Bb                           F
Remember to let her into your heart
                  C                F
and then you can start to make it better


      F              C
Hey Jude dont be afraid
     F    C7 C7sus4  C7      F
you were made to go out and get her
   Bb                               F
The minute you let her under your skin
           C                 F   Fmaj7 F7
then you begin to make it better


                          Bb      Bb/A    Gm
And anytime you feel the pain hey jude refrain
      Gm7        C/E   C          F      Fmaj7 F7
dont carry the world upon your shoulders
                              Bb       Bb/A      Gm
For well you know that its a fool who plays it cool
     Gm7       C/E      C      F
by making his world a little colder


      F6  F7        C   Csus4 CaddG      C F C7
Da da da da da......Da.. da... da... da


     F                 C
Hey Jude dont let me down
     F      C7 C7sus4  C7      F
You have found her now go and get her
 Bb                           F
Remember to let her into you heart
              C                 F     Fmaj7 F7
then you can start to make it better


                         Bb     Bb/A  Gm
So let it out and let it in hey Jude begin
       Gm7         C/E   C    F          Fmaj7 F7
your waiting for someone to perform with
                                Bb       Bb/A       Gm
And dont you know that its just you hey jude you'll do
      Gm7         C/E     C         F
The movement you need is on your shoulders


      F6  F7        C   Csus4 CaddG      C F C7
Da da da da da......Da.. da... da... da


     F                 C
Hey Jude dont make it bad
     F  C7 C7sus4    C7       F
take a sad song and make it better
  Bb                            F
Remember to let her under your skin
                 C                 F
and then you'll begin to make it better


F        Eb
Na na na na na na na
Bb
Na na na na
      F
Hey Jude (Repeat and fade)

Minggu, 10 April 2011

RUTE TRANSJOGJA


Bis Patas Trans Jogja dibagi dalam 6 jaringan trayek, berikut ini trayek dan rute jalan yang dilalui, berdasar data dari Dinas Perhubungan Pemprov DIY.
Jalur 1A : Terminal Prambanan - Bandara Adisucipto - Stasiun Tugu - Malioboro - JEC
Rute :
Terminal Prambanan - S5. Kalasan - Bandara Adisucipto - S3. Maguwoharjo - Janti (bawah) - S3. UIN Kalijaga - S4. Demangan - S4. Gramedia - S4. Tugu - Stasiun Tugu - Malioboro - S4. Kantor Pos Besar - S4. Gondomanan - S4. Pasar Sentul - S4. SGM - Gembira Loka - S4. Babadan Gedongkuning - JEC - S4. Blok O - Janti (atas) - S3. Maguwoharjo - Bandara Adisucipto - S5. Kalasan - Terminal Prambanan.

Jalur 1B : Terminal Prambanan - Bandara Adisucipto - JEC - Kantor Pos Besar - Pingit - UGM
Rute :
Terminal Prambanan – S5. Kalasan – Bandara Adisucipto – S3. Maguwoharjo – Janti (lewat bawah) – S4. Blok O – JEC - S4. Babadan Gedongkuning – Gembira Loka – S4. SGM – S4. Pasar Sentul - S4. Gondomanan – S4. Kantor Pos Besar - S3. RS.PKU Muhammadiyah – S3. Pasar Kembang - S4. Badran – Bundaran SAMSAT – S4. Pingit – S4. Tugu – S4. Gramedia – Bundaran UGM – S3. Colombo – S4. Demangan – S3. UIN Sunan Kalijaga – Janti – S3. Maguwoharjo – Bandra Adisucipto – S5. Kalasan – Terminal Prambanan.
Jalur 2A : Terminal Jombor - Malioboro – Basen – Kridosono – UGM – Terminal Condong Catur
Rute :
Terminal Jombor - S4. Monjali - S4. Tugu - Stasiun Tugu - Malioboro - S4. Kantor Pos Besar - S4. Gondomanan - S4. Jokteng Wetan - S4. Tungkak - S4. Gambiran - S3 . Basen - S4. Rejowinangun - S4. Babadan Gedongkuning - Gembira Loka - S4. SGM - S3. Cendana - S4. Mandala Krida - S4. Gayam - Flyover Lempuyangan - Kridosono - S4. Duta Wacana - S4. Galeria - S4. Gramedia - Bunderan UGM - S3. Colombo - Terminal Condongcatur - S4. Kentungan - S4. Monjali - Terminal Jombor.
Jalur 2B : Terminal Jombor – Termina Condongcatur – UGM – Kridosono – Basen – Kantor Pos Besar – Wirobrajan - PingitRute :
Terminal Jombor – S4. Monjali – S4. Kentungan – Terminal Condong Catur – S3. Colombo – Bundaran UGM – S4. Gramedia – Kridosono – S4. Duta Wacana - Fly-over Lempuyangan - S4. Gayam – S4. Mandala Krida – S3. Cendana – S4. SGM – Gembiraloka– S4. Babadan Gedongkuning – S4. Rejowinangun – S3. Basen – S4.Tungkak – S4. Joktengwetan – S4. Gondomanan – S4. Kantor Pos Besar – S3. RS PKU Muhammadiyah – S4. Ngabean – S4. Wirobrajan – S3. BPK – S4. Badran – Bundaran SAMSAT – S4. Pingit – S4. Tugu – S4. Monjali – Terminal Jombor.
Jalur 3A : Terminal Giwangan – Kotagede – Bandara Adisucipto – Ringroad Utara – MM UGM – Pingit – Malioboro – Jokteng Kulon
rute :
Terminal Giwangan – S4. Tegalgendu – S3. HS-Silver – Jl. Nyi Pembayun - S3. Pegadaian Kotagede – S3. Basen – S4. Rejowinangun – S4. Babadan Gedongkuning – JEC - S4. Blok O – Janti (lewat atas) - S3. Janti – S3. Maguwoharjo - Bandara ADISUCIPTO - S3. Maguwoharjo – Ringroad Utara – Terminal Condongcatur – S4. Kentungan – S4. MM UGM - S4. MirotaKampus – S3. Gondolayu – S4. Tugu – S4. Pingit – Bundaran SAMSAT - S4. Badran – S3. PasarKembang – Stasiun TUGU - Malioboro – S4. Kantor Pos Besar – S3. RS PKU Muhammadiyah – S4. Ngabean – S4. Jokteng Kulon – S4. Plengkung Gading - S4. Jokteng Wetan – S4. Tungkak – S4.Wirosaban – S4. Tegalgendu – Terminal Giwangan.
Jalur 3B : Terminal Giwangan – Jokteng Kulon – Pingit – MM UGM – Ring Road Utara – Bandara Adisuciptp – Kotagede
Rute :
Terminal Giwangan – S4. Tegalgendu - S4. Wirosaban – S4. Tungkak – S4.Jokteng Wetan – S4. Plengkung Gading - S4. JoktengKulon – S4. Ngabean – S3. RS PKU Muhammadiyah – S3. Pasar Kembang – S4. Badran – Bundaran SAMSAT – S4. Pingit – S4. Tugu – S3. Gondolayu – S4. Mirota Kampus – S4. MM UGM - S4. Kentungan – Terminal Condong Catur – Ringroad Utara – S3. Maguwoharjo – Bandara Adisucipto – S3. Maguwoharjo – JANTI (lewat bawah) – S4. Blok O – JEC - S4. Babadan Gedongkuning – S4. Rejowinangun – S3. Basen – S3. Pegadaian Kotagede – Jl.Nyi Pembayun - S3. HS-Silver – S4. Tegalgendu – Terminal Giwangan.

Minggu, 30 Januari 2011

SUNGAI

Sungai merupakan jalan air alami. mengalir menuju Samudera, Danau atau laut, atau ke sungai yang lain.
Pada beberapa kasus, sebuah sungai secara sederhana mengalir meresap ke dalam tanah sebelum menemukan badan air lainnya. Dengan melalui sungai merupakan cara yang biasa bagi air hujan yang turun di daratan untuk mengalir ke laut atau tampungan air yang besar seperti danau. Sungai terdiri dari beberapa bagian, bermula dari mata air yang mengalir ke anak sungai. Beberapa anak sungai akan bergabung untuk membentuk sungai utama. Aliran air biasanya berbatasan dengan kepada saluran dengan dasar dan tebing di sebelah kiri dan kanan. Penghujung sungai di mana sungai bertemu laut dikenali sebagai muara sungai.
Sungai merupakan salah satu bagian dari siklus hidrologi. Air dalam sundai umumnya terkumpul dari presipitasi, seperti hujan,embun, mata air, limpasan bawah tanah, dan di beberapa negara tertantu air sungai juga berasal dari lelehan es / salju. Selain air, sungai juga mengalirkan sedimen dan polutan.
Kemanfaatan terbesar sebuah sungai adalah untuk irigasi pertanian, bahan baku air minum, sebagai saluran pembuangan air hujan dan air limbah, bahkan sebenarnya potensial untuk dijadikan objek wisata sungai. Di Indonesia saat ini terdapat 5.950 daerah aliran sungai (DAS).
Ditinjau dari konsep ekohidrologi pada kesepakatan dunia pada KTT Bumi (Earth Summit) di Johannesburg pada September 2002 sodetan sungai (river diversion) digolongkan sebagai pembangunan berkelanjutan. [1]

 Jenis sungai

Sungai menurut jumlah airnya dibedakan :
  1. sungai permanen - yaitu sungai yang debit airnya sepanjang tahun relatif tetap. Contoh sungai jenis ini adalah sungai Kapuas, Kahayan, Barito dan Mahakam di Kalimantan. Sungai Musi, Batanghari dan Indragiri di Sumatera.
  2. sungai periodik - yaitu sungai yang pada waktu musim hujan airnya banyak, sedangkan pada musim kemarau airnya kecil. Contoh sungai jenis ini banyak terdapat di pulau Jawa misalnya sungai Bengawan Solo, dan sungai Opak di Jawa Tengah. Sungai Progo dan sungai Code di Daerah Istimewa Yogyakarta serta sungai Brantas di Jawa Timur.
  3. sungai intermittent atau sungai episodik - yaitu sungai yang pada musim kemarau airnya kering dan pada musim hujan airnya banyak. Contoh sungai jenis ini adalah sungai Kalada di pulau Sumba.
  4. sungai ephemeral - yaitu sungai yang ada airnya hanya pada saat musim hujan. Pada hakekatnya sungai jenis ini hampir sama dengan jenis episodik, hanya saja pada musim hujan sungai jenis ini airnya belum tentu banyak.
Sungai menurut genetiknya dibedakan :
  1. sungai konsekwen yaitu sungai yang arah alirannya searah dengan kemiringan lereng
  2. sungai subsekwen yaitu sungai yang aliran airnya tegak lurus dengan sungai konsekwen
  3. sungai obsekwen yaitu anak sungai subsekwen yang alirannya berlawanan arah dengan sungai konsekwen
  4. sungai insekwen yaitu sungai yang alirannya tidak teratur atau terikat oleh lereng daratan
  5. sungai resekwen yaitu anak sungai subsekwen yang alirannya searah dengan sungai konsekwen

 Manajemen Sungai

Sungai seringkali dikendalikan atau dikontrol supaya lebih bermanfaat atau mengurangi dampak negatifnya terhadap kegiatan manusia.
  1. Bendung dan Bendungan dibangun untuk mengontrol aliran, menyimpan air atau menghasilkan energi.
  2. Tanggul dibuat untuk mencegah sungai mengalir melampaui batas dataran banjirnya.
  3. Kanal-kanal dibuat untuk menghubungkan sungai-sungai untuk mentransfer air maupun navigasi
  4. Badan sungai dapat dimodifikasi untuk meningkatkan navigasi atau diluruskan untuk meningkatkan rerata aliran.
Manajemen sungai merupakan aktivitas yang berkelanjutan karena sungai cenderung untuk mengulangi kembali modifikasi buatan manusia. Saluran yang dikeruk akan kembali mendangkal, mekanisme pintu air akan memburuk seiring waktu berjalan, tanggul-tanggul dan bendungan sangat mungkin mengalami rembesan atau kegagalan yang dahsyat akibatnya. Keuntungan yang dicari dalam manajemen sungai seringkali "impas" bila dibandingkan dengan biaya-biaya sosial ekonomis yang dikeluarkan dalam mitigasi efek buruk dari manajemen yang bersangkutan. Sebagai contoh, di beberapa bagian negara berkembang, sungai telah dikungkung dalam kanal-kanal sehingga dataran banjir yang datar dapat bebas dan dikembangkan. Banjir dapat menggenangi pola pembangunan tersebut sehingga dibutuhkan biaya tinggi dan seringkali makan korban jiwa.
Banyak sungai kini semakin dikembangkan sebagai wahana konservasi habitat, karena sungai termasuk penting untuk berbagai tanaman air, ikan-ikan yang bermigrasi, menetap, dan budidaya tambak, burung-burung, serta beberapa jenis mamalia.a

Minggu, 23 Januari 2011

zaman es

Zaman es adalah suatu waktu di mana suhu iklim bumi turun menyebabkan peningkatan jumlah pembentukan es di kutub dan gletser gunung.

Definisi

Zaman es adalah waktu suhu menurun dalam jangka waktu yang lama dalam iklim bumi, menyebabkan peningkatan dalam keluasan es di kawasan kutub dan gletser gunung. Secara geologis, zaman es sering digunakan untuk merujuk kepada waktu lapisan es di belahan bumi utara dan selatan; dengan denifisi ini kita masih dalam zaman es. Secara awam, dan untuk waktu 4 juta tahun kebelakangan, definisi zaman es digunakan untuk merujuk kepada waktu yang lebih dingin dengan tutupan es yang luas di seluruh benua Amerika Utara dan Eropa.
Penyebab terjadinya zaman es salah satunya adalah akibat terjadinya proses pendinginan aerosol yang sering menimpa planet bumi. Letusan gunung Krakatau adalah salah satu contohnya dalam skala kecil sedangkan salah satu teori kepunahan dinosaurus (tumbukan Chicxulub) adalah salah satu contoh skala besar.

[sunting] Zaman Es Terakhir

Dari segi pandang sudut di atas, zaman es terakhir dimulai sekitar 20.000 tahun yang lalu dan berakhir kira-kira 10.000 tahun lalu atau pada awal kala Holocene (akhir Pleistocene). Proses pelelehan es di zaman ini berlangsung relatif lama dan beberapa ahli membuktikan proses ini berakhir sekitar 6.000 tahun yang lalu.

[sunting] Zaman Es di Nusantara

Ketika zaman es, pemukaan air laut jauh lebih rendah daripada sekarang, karena banyak air yang membeku di daerah kutub. Kala itu Laut China Selatan kering, sehingga kepulauan Nusantara barat tergabung dengan daratan Asia Tenggara. Sementara itu pulau Papua juga tergabung dengan benua Australia. Setelah peristiwa pelelehan es tersebut, gelombang migrasi manusia ke Nusantara mulai terjadi.